DPC BMI Kabupaten Bekasi Gelar Raker dan Konsolidasi Pemenangan Pilpres 2024

Bekasi, koranpelita.co – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Banteng Muda Indonesia (BMI) menggelar kegiatan rapat kerja (Raker) sekaligus Konsolidasi pemenangan Pilpres 2024, yang dilaksanakan di Hotel Ayolla Lippo Cikarang, Sabtu (15/07/2023).

Ketua Panitia Pelaksana DPC BMI Kabupaten Bekasi dalam sambutannya mengatakan, Kader BMI harus mempunyai ide-ide gagasan dalam Rakercab untuk terciptanya program kerja yang produktif.

“Jadi, harus sesuai atas hasil keputusan yang sudah di laksanakan dalam kegiatan Rakercab,” ungkapnya.

BACA JUGA : Juara Lomba Desain Logo Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-73,  Diumumkan Pemkab Bekasi 

Acara tersebut juga diselingi dengan pemberian simbolis baju BMI kepada Kang Jeremy Peter, sebagai wakil Sekretaris DPC Kabupaten Bekasi.

Kemudian Kang Jeremy Peter dalam sambutannya mengatakan, dirinya mewakili ketua DPC PDI Perjuangan Soleman S.E, yang dalam hal ini tidak bisa hadir dikarnakan ada agenda kegiatan yang sangat penting.

“Mohon maaf ketua Soleman tidak bisa hadir namun beliau menitipkan pesan untuk DPC BMI agar selalu semangat dan memperkuat Barisan sayap-sayap partai khususnya di internal PDI Perjuangan yang ada di Kabupaten Bekasi ini,” ungkap Kang Jeremy. (Genta).