BNK Gelar Sosialisasi P4GN Tes Urine Pegawai Kecamatan Tambun Selatan dan Desa

Bekasi, koranpelita.co – Dalam upaya menjadikan wilayah Bersih Narkoba dan menjadikan  masyarakat di Kabupaten Bekasi,  makin berani  melawan Narkoba.

Badan Narkotika Kab.Bekasi kembali  melakukan sosialisasi  P4GN dan tes urine terhadap beberapa aparat Desa , BPD dan pegawai Kecamatan Tambun Selatan, saat acara  rapat Minggon Kecamatan, Rabu, (8/06/2022).

Ada-pun acara tersebut didampingi oleh Penggiat anti Narkoba GEPENTA Kab.Bekasi beserta unsur lainnya,

Untuk pemberian materi disamping dari Bidang Pencegahan BNK Kab.Bekasi Susilo Budianto  disampaikan pula oleh  Kejaksaan Kab.Bekasi  Daru Iqbal Mursid ,SH.MH  & Kanit Satnarkoba Polrestro Bekasi AKP Iing Suhaeri, SH, hadir pula Waka Polsek Tambun Selatan AKP Hardi,SH dan seusai acara sosialisasi, beliau langsung turut serta untuk mengawali Tes Urine bersama Sekcam Tambun Selatan  Erwin Herwindo, SH.

BACA JUGA:  Pj. Sekda Banten Gelar Silaturahmi dengan ASN Bappeda Provinsi Banten

Ketua Bidang Pencegahan BNK  Susilo Budianto mengatakan, kegiatan ini dalam rangka sosialisasi P4GN sekaligus mengadakan tes urine terhadap aparatur Desa, BPD dan juga para pegawai yang berada di Kecamatan Tambun Selatan.

“Alhamdulillah kegiatan sosialisasi dan tes urine ini dapat berjalan sesuai dengan apa yang kita inginkan bersama. Semoga dengan adanya acara ini dapat kiranya masyarakat memahami tentang betapa bahayanya narkoba sehingga secara sadar mereka dapat menjauhi dan menghindarinya,” harap, Ketua Bidang Pencegahan BNK  Susilo Budianto.

Ditempat yang sama Sekcam Tambun Selatan Erwin Herwindo, SH, mengatakan, kegiatan BNK Kab Bekasi ini merupakan kegiatan yang sangat positif ditilik dari segi manfaatnya karna didalamnya banyak terdapat pembekalan dan pemahaman terhadap bahaya narkoba.

BACA JUGA:  Rumah Bonsai Indonesia Gelar  Pameran Bonsai di Kota Tangerang

“Kami atas nama Pemerintah Kecamatan Tambun Selatan sangat apresiasi dengan kegiatan BNK ini. Semoga dapat menjadi perhatian kita bersama, sehingga Kabupaten Bekasi bersih dari narkoba dapat terwujud dan generasi muda aman dari bahaya narkoba,” pungkas Sekcam Tambun Selatan Erwin Herwindo, SH.