Untuk Capai Target Vaksinasi Desa Waringinjaya Jadi Sasaran

Bekasi,koranpelita.co ||| Percepat target Vaksinasi Babinsa Koramil 13 Kedungwaringin Serda Dudung awasi pelaksanaan vaksinasi yang berlangsung di Rumah Kepala Desa Topik Kp Beleker Rt 02/03 kabupaten Bekasi Pada Sabtu 18/9/2021

Pasalnya selama ini jajaran Koramil 13 Kedung Waringin selalu mendukung kegiatan vaksinasi dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid 19 “ungkap Serda Dudung

Saat di jumpai awak media Serda Dudung menjelaskan bahwa untuk target vaksin dari kodim 0509 Kabupaten Bekasi rencananya 500 dosis akan kita targetkan “paparnya

Untuk itu target di tiga desa kita ambil selain Desa Waringinjaya ,Desa Karang Mekar dan Desa mekar jaya yang jadi sasaran Vaksinasi untuk masyarakat

Saat di temui awak media, PLH Danramil 13/Kedungwaringin, Lettu Kav Indayanto menyampaikan bahwa kegiatan vaksinasi dari kodim 0509 dilaksanakan guna mempercepat pengendalian virus Covid-19 yang ada di wilayah Kedung waringin

“Kegiatan ini merupakan serbuan vaksinasi kepada masyarakat yang dilaksanakan di tiga desa, salah satunya di Desa Waringin jaya ”, jelas PLH Danramil.

PLH Danramil juga menghimbau kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan yang telah diterapkan oleh Pemerintah agar semuanya terhindar dari penularan Virus Covid-19.

Lanjut Danramil, “Semua perserta vaksin kita terapkan protokol kesehatan agar tidak terjadi kerumunan ,meski sudah di vaksin warga harus menjaga protokol kesehatan seperti menghindari kerumunan, rajin mencuci tangan dan yang paling penting menggunakan masker”, tutupnya.