Bekasi, koranpelita.co – Pelatihan Metode Mengajar Baca Iqra dan Alquran di lakukan pesantren Lapas kelas IIA Cikarang bersama dengan Yayasan Pondok Pesantren Ash_Shidiqiyyah pada warga binaan yang berada di tempat tersebut
Bertempat di gedung pesantren Lapas Cikarang yang berada di jalan raya Cipayung kecamatan Cikarang pusat kabupaten Bekasi,kegiatan Pelatihan Metode Mengajar Baca Iqra dan Alquran diikuti oleh 17 Warga Binaan Lapas Cikarang dan didampingi oleh staf bimkemaswat.
BACA JUGA : Lapas Kelas IIA Cikarang Latih Warga Binaan Kerajinan Tangan
17 Warga Binaan Lapas Cikarang yang mengikuti Pelatihan Metode Mengajar Baca Iqra dan Alquran akan dikelompokan dan dijadikan Pengajar kepada Warga Binaan kemudian dimonitoring langsung oleh guru pengajar dari pondok pesantren.
Untuk kemudian setiap guru dan santri dari WBP akan dibekali buku sebagai bahan ajar dari Pondok Pesantren Ash_Shydiqiyyah yang nantinya juga akan mengajarkan Pelatihan Metode Mengajar Baca Iqra dan Alquran pada warga binaan lainnya
Kalapas kelas II Cikarang Very Johanes mengaku kegiatan keagamaan berupa Pelatihan Metode Mengajar Baca Iqra dan Alquran di berikan pada warga binaan dengan harapan agar warga binaan memiliki bekal ilmu agama meski berada di dalam lapas.
“kegiatan pendidikan Keagamaan dilapas menjadi salah satu program yang baik untuk reintegrasi WBP Lapas Cikarang” ucap Very Johanes
“kami lapas kelas IIA Cikarang selalu berkoordinasi termasuk selalu meningkatkan koordinasi antara stakholder dengan dinas,lembaga atau yayasan terkait dengan bidang keagamaan,dengan harapan para warga binaan memiliki bekal agama yang kuat”pungkas Very.