Bogor, koranpelita.co-Lembaga Pendidikan Ibnu Hajar bersama perangkat desa Pasarean dan warga masyarakat menggelar upacara bendera memperingati 77 tahun Indonesia merdeka, Rabu (17/08/2022) di Pamijahan Bogor. Pelaksanaan upacara dimulai tepat pukul 07.30 WIB berjalan khidmat dan
disemarakkan dengan final lomba bola voli.
Pengibaran bendera Merah Putih dipandu Tim Paskibraka SMA Ibnu Hajar dengan pembina upacara Ketua DPD Desa Pasarean HU Salahuddin, pembawa naskah Pancasila Direktur Nusantara Grup Didi Hardi, pembaca teks Proklamasi Ketua Yayasan Darul Hijrah Roy Fikri, pembaca teks UUD 1945, anggota Fraksi Partai Demokrat DPRD Bogor Ruhyat Sujana dan pembaca do’a, Sekretaris Yayasan Darul Hijrah Abdul Hapid.
HU Salahuddin dalam amanatnya menyampaikan rasa syukur atas anugerah kemerdekaan karena Indonesia telah menjadi bangsa bebas dan merdeka.
Perjuangan kemerdekaan menurut HU Solehuddin tidak terlepas dari peran
pergerakan madrasah dan pesantren utamanya di desa Pasarean dalam mengusir penjajah.
“Perjuangan tidak mudah, tapi para pejuang tetap bersatu mengusir penjajah,” katanya.
Karena itu, HU Salahuddin mengingatkan kepada generasi muda jangan pernah melupakan peran para pejuang di masa lalu dan mengapresiasi peran para pendahulu yang peduli dengan pendidikan di Pasarean.
Sementara sesepuh yang sekaligus tokoh pendidikan Ibnu Hajar Muhammad Noor (97 tahun) dalam obrolan khusus perayaan kemerdekaan mengatakan untuk memperbaiki kondisi Indonesia setelah 77 tahun merdeka perlu memperhatikan empat pilar: pertama meningkatkan mutu dan kualitas pertanian, kedua memperbanyak kerajinan tangan, ketiga perbaikan iklim politik dan keempat perbaikan sendi-sendi perekonomian masyarakat.
“Tapi sangat disayangkan di tengah upaya perbaikan dan pembangunan masih ada praktik-praktik korup para pejabat menilap uang rakyat puluhan triliun rupiah,” katanya prihatin.
Tahun Keberuntungan Desa Pasarean
Berkolaborasi dengan pemerintahan Desa Pasarean, Ibnu Hajar juga menggelar lomba bola voli putera dan puteri dengan peserta: Taman Kanak-kanak (TK) Darul Hijrah, MI Ibnu Hajar 01 dan MI Ibnu Hajar 02, MTs Ibnu Hajar, SMA Ibnu Hajar dan Tim Desa Pasarean.
Hasil pertandingan, Tim Desa Pasarean berhasil mengungguli lawan-lawannya dan berhasil meraih juara pertama bola voli putera dan bola voli puteri antarlembaga.
Menurut anggota TPK Desa Pasarean Suryadi, keberhasilan Tim Desa Pasarean tidak terlepas dari upaya kerja keras dan faktor keberuntungan.
“77 Tahun Indonesia merdeka menjadi tahun keberuntungan bagi Desa Pasarean,” katanya.
Suryadi menjelaskan Tim Desa Pasarean tidak hanya menjuarai lomba bola voli tapi juga berhasil meraih juara pertama lomba Senam Pancakarsa diraih tim puteri. (zis)