Bekasi,koranpelita.co ||| Peringatan Hari Guru Nasional yang jatuh Pada Setiap tanggal 25 November selalu diperingati dengan melaksanakan Upacara.
Seluruh petugas upacara nantinya akan dilaksanakan oleh bapak dan ibu guru dengan setiap guru diberi tugas untuk menjadi petugas upacara.
Sebelum pelaksanaan kegiatan tersebut, di mulai para siswa dan guru serta Kepala sekolah berkumpul di halaman, untuk itu Serma Heri Suanto Babinsa Desa Jejalenjaya Koramil 01/Tambun melaksanakan Upacara kepada para guru di Yayasan Sagi Global School (SDIT dan TKIT Ajimutu Global Insani) , Rt. 001/004, Desa Jejalenjaya, Tambun Utara. Kamis 25/11/2021 Pagi
upacara di awali dengan pengibaran bendera yang di laksanakan Bersama Guru dan kepala
Saat di jumpai awak media Serma Heri Suanto mengatakan, upacara tersebut dalam rangka peringatan HUT PGRI ke-76 yang akan dilaksanakan pada tanggal 25 November Selain itu menurutnya upacara ini sebagai bentuk penghormatan, dimana peranan seorang guru memiliki tugas yang sangat mulia, membentuk masa depan bangsa, semua berawal dan berakhir dari guru”Ucap Serma Heri Suanto Kepada Media
Baginya saat seperti ini kemajuan informasi dan teknologi yang sedang kita alami saat ini, dengan adanya Medsos sangat berpengaruh terhadap perilaku serta kehidupan,sehingga memerlukan kesadaran kita bersama khususnya guru untuk selalu aktif dalam mengawasi anak didiknya disekolah, guru merupakan orang tua disekolah, karena guru sebagai penerang hati dan menjadi suri tauladan bagi anak didiknya” tutur Serma Suanto
Lanjutnya menjelaskan, kegiatan upacara ini yang ikuti, Pembina Yayasan. H. Ahmad Syaikhu, Penasehat Yayasan H. Atang Lilit Kepsek SDIT Ajimutu Rizal Lubis MM, Babinsa Desa Jejalenjaya Serma Heri Suanto, Kepsek TKIT Ny.Tri Aryani, semua yang hadir, tetap melakukan protokoler kesehatan guna memberi contoh kepada para Siswa/Siswi mulai dari cuci tangan, pemeriksaan suhu tubuh, memakai masker dan penyemprotan hand sanitizer”pungkas Babinsa