Kab Tangerang,koranpelita.co – Pemerintah Kabupaten Tangerang bersama PKK Pusat menyelenggarakan bazar pangan murah di Alun-alun Tigaraksa Puspemkab Tangerang,Senin (2/9/2024).
Di sela-sela bazar murah tersebut, Pj Bupati Tangerang Andi Ony mengatakan, Pemkab Tangerang bekerjasama dengan Tim Penggerak PKK Pusat dan Kabupaten Tangerang .
“Melihat antusias masyarakat pada bazar pangan murah sebelumnya, Pemkab Tangerang bersama PKK Pusat dan Kabupaten Tangerang kembali menggelar bazar pangan murah khususnya untuk komoditas minyak goreng, dan beras SPHP, terigu, dan gula,” ungkap Andi Ony
Lanjut dia, selain bekerjasama dengan PKK, Pemkab Tangerang juga menggandeng Bulog sebagai mitra pemerintah untuk juga membantu pada kegiatan tersebut, khususnya untuk komoditi, beras SPHP, gula pasir dan minyak goreng.
“Terima kasih kepada Bulog yang juga ikut membantu. Kami menjual minyak dan beras SPHP itu di bawah harga di pasar-pasar tradisional. Minyak goreng dijual Rp 14.000 hingga Rp15.000 per liternya, sedangkan untuk beras SPHP dijual dengan Rp 57.500,” jelasnya
Dirinya berharap dengan digelarnya kembali bazar pangan murah tersebut bisa menjaga kestabilan laju inflasi, sekaligus juga meringankan beban masyarakat yang ingin membeli minyak goreng dan juga beras SPHP dengan harga terjangkau, di bawah harga pasaran.
“Semoga dengan adanya bazar pangan murah ini, beban masyarakat bisa berkurang, khususnya mereka yang ingin mendapatkan minyak goreng dan beras SPHP di bawah harga pasar” tuturnya.
Kegiatan tersebut antara lain menyediakan beras SPHP sebanyak 200 kantong dengan ukuran 5 kg, beras Punokawan 10 kantong, gula pasir sekitar 50 kg, dan minyak goreng sekitar 3000 liter lebih.(*//sul).