Kabupaten Tangerang, koranpelita.co – Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch. Maesyal Rasyid bersepeda santai sepanjang 5 KM bersama Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) RI Hedy Rehadian,Eksekutif Sinarmasland, dan PT Sebaraja serta komunitas sepeda santai,Minggu (07/08/2022).
Disela-sela kegiatan ,Sekda Maesyal Rasyied mengungkapkan acara sepeda santai tersebut merupakan sosialisasi pengoperasian Jalan Tol Serpong-Balaraja Seksi A1 yang sudah selesai dan sudah memiliki izin kelayakan dalam waktu dekat akan diresmikan penggunaannya.
BACA JUGA : Rano Karno Hadiri Kejuaraan Bola Basket Kota Tangerang
Ia menyebut, Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang menyambut baik atas terwujudnya Jalan Tol Serpong-Balaraja. Berterima kasih kepada semua pihak, khususnya kepada Kementerian PUPR, Sinarmas Land, BSD yang sebagai pemrakarsa terwujudnya proyek strategis nasional itu.
“Kami selaku pemerintah daerah mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang terus mendukung pembangunan Jalan Tol Serpong-Balaraja, hingga manfaatnya dapat dirasakan masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) Hedy Rehadian menjelaskan, Tol Serpong-Balaraja merupakan proyek strategis nasional yang nantinya secara bertahap akan terhubung secara langsung dengan Jalan Tol Jakarta-Merak.
“Saat ini kita langsung melintasi dengan sepeda santai Seksi A1 Tol Serpong-Balaraja sepanjang 5 kilometer sudah siap digunakan dan diresmikan dalam waktu dekat,” ungkap Hedy. (sam).